Data Post
MTsN 2 Payakumbuh Perkuat Integritas: Pendampingan Penilaian ZI dan Wakaf oleh Kemenag
Payakumbuh.MTsN2KotaPayakumbuh.com - MTsN 2 Payakumbuh menggelar pembinaan dari Kementerian Agama (Kemenag) Kota Payakumbuh terkait pendampingan penilaian Zona Integritas (ZI). Acara yang berlangsung pada hari ini dihadiri oleh seluruh tim kerja dan dipandu oleh Sofia Hamdani sebagai pembawa acara pertama. Kegiatan dimulai pukul 10.00 WIB dan berlangsung hingga selesai dengan menghadirkan H. Jufrimal, Kasi Pendidikan Madrasah (Penmad) Kemenag Payakumbuh, sebagai narasumber utama. (5-2-2025)
Dalam sambutannya, H. Jufrimal menekankan pentingnya memperkuat kebersamaan dalam upaya mendapatkan sertifikasi Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM). Beliau mengingatkan bahwa jika madrasah berhasil meraih sertifikat WBK, maka ini akan menjadi pencapaian besar dalam meningkatkan integritas dan pelayanan publik di lingkungan pendidikan. Untuk mendukung proses ini, setiap pokja diwajibkan hadir serta menyiapkan dokumen pendukung sesuai bidang masing-masing, termasuk pembuatan paparan PowerPoint dan penggunaan laptop per pokja. Tim penilai yang terdiri dari Kristanto dan Anggi turut hadir untuk menilai kesiapan madrasah dalam penilaian ZI.
Pada sesi berikutnya, acara dilanjutkan pada pukul 11.00 WIB dengan pembawa acara H. Aswir dan menghadirkan H. Hendri Yazid Kepala KanKemenag. Dalam paparannya, Hendri Yazid mengingatkan agar semua pihak tidak terlalu terbebani dengan proses penilaian ini, tetapi tetap bekerja secara profesional dan menikmati prosesnya. Beliau juga menyampaikan apresiasi kepada MTsN 2 Payakumbuh sebagai satu-satunya madrasah di Kota Payakumbuh yang mengikuti penilaian ini dan menjadi bagian dari 11 madrasah di Provinsi Sumatera Barat yang berkomitmen dalam pembangunan ZI.
Dalam proses penilaian, setiap pokja diwajibkan melengkapi eviden sebagai bukti konkret dalam penilaian ZI. Secara khusus, pokja 6 yang bertanggung jawab dalam pelayanan publik diingatkan agar benar-benar memahami prinsip pelayanan yang berkualitas. Kegiatan madrasah juga harus disesuaikan dengan eviden yang tersedia dan tetap menjunjung tinggi integritas lembaga.
Setelah pembahasan mengenai ZI, acara ini dilanjutkan pentingnya wakaf dalam kehidupan sosial dan keagamaan. Berdasarkan Surat Edaran (SE) Nomor 5 Tahun 2024 yang dikeluarkan pada bulan November, wakaf harus dilakukan secara transparan, termasuk dalam berbagai kegiatan sosial seperti peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) Kemenag. Hendri Yazid menekankan bahwa setiap pemotongan dana, termasuk zakat sebesar 2,5%, harus jelas peruntukannya. Ia juga mengajak seluruh peserta untuk memanfaatkan waktu yang ada untuk berwakaf tanpa harus menunggu menjadi kaya serta menghindari sikap terpaksa dalam berwakaf.
Dengan adanya pembinaan ini, diharapkan MTsN 2 Payakumbuh dapat memenuhi seluruh persyaratan untuk mendapatkan sertifikat WBK dan terus meningkatkan kualitas pelayanan serta integritas lembaga dalam berbagai aspek. (Rd-Hum)
Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya

Ujian CBT Penerimaan Siswa Baru Jalur Reguler MTsN 2 Kota Payakumbuh Resmi Dimulai
Payakumbuh.MTsN2KotaPayakumbuh.com - Payakumbuh, 10 April 2025 — MTsN 2 Kota Payakumbuh kembali menunjukkan komitmennya dalam menghadirkan proses seleksi siswa baru yang mo 10/04/2025 14:02 - Oleh Administrator - Dilihat 97 kali

Kegiatan Pesantren Ramadhan di MTsN 2 Kota Payakumbuh: Ustadz Irsyadul Halim, M.Pd. Jelaskan Pentingnya Thaharah
Payakumbuh.MTsN2KotaPayakumbub.com - Payakumbuh, 11 Maret 2025 – Dalam rangkaian kegiatan Pesantren Ramadhan 1446 H, MTsN 2 Kota Payakumbuh mengadakan kajian keislaman yang 11/03/2025 09:48 - Oleh Administrator - Dilihat 126 kali

Kajian Ahlussunnah wal Jamaah Bersama Ustadz H. Kanapi di MTsN 2 Kota Payakumbuh
Payakumbuh.MTsN2KotaPayakumbuh.com - Payakumbuh, 07 Maret 2025 - Dalam rangka meningkatkan pemahaman keislaman, MTsN 2 Kota Payakumbuh menggelar kajian bertema Ahlussunnah wal Jamaah 07/03/2025 10:40 - Oleh Administrator - Dilihat 104 kali

Tarhib Ramadhan 1446 H di MTsN 2 Kota Payakumbuh: Momen Bermaafan dan Persiapan Spiritual
Payakumbuh.MTsN2KotaPayakumbuh.com - Menyambut bulan suci Ramadhan 1446 Hijriah, MTsN 2 Kota Payakumbuh menggelar acara Tarhib Ramadhan yang berlangsung di Ruangan Majelis Guru p 26/02/2025 19:31 - Oleh Administrator - Dilihat 97 kali

311 Siswa MTsN 2 Kota Payakumbuh Ikuti Manasik Haji di Padang
Payakumbuh.MTsN2KotaPayakumbuh.com - Padang, 20 Februari 2025 – Sebanyak 311 siswa kelas 8 MTsN 2 Kota Payakumbuh mengikuti kegiatan manasik haji di Pusat Latihan Manasik H 20/02/2025 17:14 - Oleh Administrator - Dilihat 82 kali

Pengawas Kemenag Kota Payakumbuh Lakukan Monitoring di MTsN 2 Payakumbuh
Payakumbuh.MTsN2KotaPayakumbuh.com - Payakumbuh, 18 Februari 2025 – MTsN 2 Kota Payakumbuh menerima kunjungan pengawas dari Kementerian Agama (Kemenag) Kota Payakumbuh dala 18/02/2025 21:10 - Oleh Administrator - Dilihat 76 kali

MTSN 2 PAYAKUMBUH SIAP MENUJU KSM 2025
Jumat, 7 Februari 2025, MTsN 2 Payakumbuh melaksanakan pembinaan dan penyampaian harapan serta target Kompetisi Sains Madrasah (KSM) 2025 kepada para guru pembina. Kegiatan ini dipimp 07/02/2025 21:25 - Oleh Administrator - Dilihat 367 kali

Peringatan Isra Mikraj di MTsN 2 Payakumbuh
Payakumbuh.MTsN2KotaPayakumbuh.com - MTsN 2 Payakumbuh mengadakan peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW dengan tema “Perjalanan Isra Mikraj: Hikmah untuk Generasi Mileni 23/01/2025 17:07 - Oleh Administrator - Dilihat 429 kali

Upacara Bendera di MTsN 2 Payakumbuh: Menguatkan Nilai Tanggung Jawab dan Kepercayaan
Payakumbuh.MTsN2KotaPayakumbuh.com - Upacara bendera yang dilaksanakan di lapangan hijau MTsN 2 Payakumbuh pada Senin pagi berlangsung khidmat. Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh 20/01/2025 11:14 - Oleh Administrator - Dilihat 316 kali

Seminar Internasional: “Pendidikan Islam dalam Menghadapi Artificial Intelligence”
Payakumbuh.MTsN2KotaPayakumbuh.com - Padang Panjang, 16 Januari 2024 – Gerakan Usaha Pembaharuan Pendidikan Islam (GUPPI) Sumatera Barat sukses menggelar Seminar Internasio 17/01/2025 11:04 - Oleh Administrator - Dilihat 170 kali