Data Post
"Peran Pemuda dalam Mengisi Kemerdekaan", Tema Amanat Pembina Upacara Pagi ini
Payakumbuh.MTsN2KotaPayakumbuh.com - Upacara bendera hari ini bertempat di lapangan hijau kampus MTsN 2 Kota Payakumbuh Senin, 12 Agustus 2024 berjalan lancar dan sukses.
Tampak hadir dalam kegiatan upacara ini kepala madrasah Asafil Kudri, Kaur Tata Usaha Taslipulnur , unsur pimpinan, majelis guru karyawan/i MTsN 2 Kota Payakumbuh.
Dengan semangat kemerdekaan kelas Sain IX.1 Putra melaksanakan amanah ini dengan penuh tanggung jawab .
Begitu juga para siswa mengikuti dengan tertib.
Hj. Mesra Devinta selaku pembina upacara menyambut momen Hari kemerdekaan RI ke - 79 mengingatkan akan pentingnya peran pemuda dalam mengisi kemerdekaan ini. Salah satunya dengan menumbuhkan kecintaan terhadap pendidikan sebagai bekal yang sangat panjang untuk kehidupan di dunia dan di akhirat kelak.
Semangat kemerdekaan yang dialirkan oleh pembina upacara mengingatkan kembali akan peran pemuda dalam membangun bangsa. Sebagaimana ungkapan sang Proklamator Bangsa Bapak Soekarno yang diulas kembali oleh pembina : "Beri aku 1.000 orang tua, niscaya akan kucabut Semeru dari akarnya, Beri aku 10 pemuda, niscaya akan kuguncangkan dunia”. Imbuh Mesra.
Pembina upacara melanjutkan dalam amanatnya menumbuhkan semangat kecintaan kemerdekaan ini beriringan dengan kecintaan akan pentingnya belajar sebagai bahagian tanggungjawab siswa yang akan memegang tonggak estafet perjuangan pahlawan dalam mengisi kemerdekaan.
Diakhir amanatnya Mesra kembali menyuarakan
" The Young today, the leaders tomorrow, pemuda hari ini, adalah pemimpin hari esok" Ungkapnya.
Selesai pelaksanaan upacara kegiatan dilanjutkan dengan pengumuman prestasi guru dan siswa yang baru saja diraih.
Kebahagiaan terlihat jelas diwajah para siswa berprestasi ini, ketika tim humas Ramadhanil memanggil sang juara satu persatu ketengah peserta upacara didampingi wali kelas yang lansung diberikan apresiasi oleh kepala madrasah Asafil Kudri.
Diantara prestasi membanggakan tersebut adalah:
1. Nayla Fitriani ,memperoleh medali Perak Lomba Silat tk Sumbar, Riau
2. Andika Dwi Putri, memperoleh medali perak.
3. Fadil Lailatul Huda memperoleh medali emas
4. M. Rifki Ramadhan memperoleh medali Perak.
5. Keysa memperoleh medali perak.
6. Olivia Putri memperoleh medali emas
Disamping itu tak kalah sama siswa para guru pun mendapat apresiasi dari kepala madrasah setelah berhasil meraih juara pertama dalam Lomba yel-yel kemerdekaan yang diadakan oleh DWP kemenag Kota Payakumbuh dalam rangka memeriahkan HUT RI ke- 79 Minggu, 11 Agustus 2024 bertempat di Green Pinago Sei Kemuyang Kabupaten 50 Kota baru- baru ini.
Semoga semangat kemerdekaan senantiasa berbuah prestasi demi prestasi di MTsN 2 Kota Payakumbuh.(Bd-hum)
Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya

Tim Monev Ujian Madrasah Kemenag Kota Payakumbuh Tinjau Langsung Pelaksanaan CBT di MTsN 2 Payakumbuh
Payakumbuh.MTsN2KotaPayakumbuh.com - Payakumbuh, 22 April 2025 — Pelaksanaan Ujian Madrasah Tahun Pelajaran 2024/2025 di MTsN 2 Kota Payakumbuh mendapat kunjungan langsung 22/04/2025 12:36 - Oleh Administrator - Dilihat 32 kali

MTsN 2 Kota Payakumbuh Gelar Ujian Madrasah Berbasis CBT Tahun Pelajaran 2024/2025
Payakumbuh.MTsN2KotaPayakumbuh.com - Payakumbuh, 21 April 2025 – MTsN 2 Kota Payakumbuh kembali menyelenggarakan Ujian Madrasah (UM) bagi siswa kelas IX tahun pelajaran 202 21/04/2025 11:35 - Oleh Administrator - Dilihat 102 kali

Ujian CBT Penerimaan Siswa Baru Jalur Reguler MTsN 2 Kota Payakumbuh Resmi Dimulai
Payakumbuh.MTsN2KotaPayakumbuh.com - Payakumbuh, 10 April 2025 — MTsN 2 Kota Payakumbuh kembali menunjukkan komitmennya dalam menghadirkan proses seleksi siswa baru yang mo 10/04/2025 14:02 - Oleh Administrator - Dilihat 95 kali

Kegiatan Pesantren Ramadhan di MTsN 2 Kota Payakumbuh: Ustadz Irsyadul Halim, M.Pd. Jelaskan Pentingnya Thaharah
Payakumbuh.MTsN2KotaPayakumbub.com - Payakumbuh, 11 Maret 2025 – Dalam rangkaian kegiatan Pesantren Ramadhan 1446 H, MTsN 2 Kota Payakumbuh mengadakan kajian keislaman yang 11/03/2025 09:48 - Oleh Administrator - Dilihat 125 kali

Kajian Ahlussunnah wal Jamaah Bersama Ustadz H. Kanapi di MTsN 2 Kota Payakumbuh
Payakumbuh.MTsN2KotaPayakumbuh.com - Payakumbuh, 07 Maret 2025 - Dalam rangka meningkatkan pemahaman keislaman, MTsN 2 Kota Payakumbuh menggelar kajian bertema Ahlussunnah wal Jamaah 07/03/2025 10:40 - Oleh Administrator - Dilihat 103 kali

Pendaftaran Peserta Didik Baru MTsN 2 Kota Payakumbuh TP 2025/2026
Langkah-Langkah pendaftaran:*Masuk melalui link https://ppdb.mtsn2kotapayakumbuh.sch.id/*Buat akun dengan menekan tombol Create Account ( Warna Hijau )*Isikan data yang ada didalamnya d 06/03/2025 10:17 - Oleh Administrator - Dilihat 521 kali

Tarhib Ramadhan 1446 H di MTsN 2 Kota Payakumbuh: Momen Bermaafan dan Persiapan Spiritual
Payakumbuh.MTsN2KotaPayakumbuh.com - Menyambut bulan suci Ramadhan 1446 Hijriah, MTsN 2 Kota Payakumbuh menggelar acara Tarhib Ramadhan yang berlangsung di Ruangan Majelis Guru p 26/02/2025 19:31 - Oleh Administrator - Dilihat 97 kali

311 Siswa MTsN 2 Kota Payakumbuh Ikuti Manasik Haji di Padang
Payakumbuh.MTsN2KotaPayakumbuh.com - Padang, 20 Februari 2025 – Sebanyak 311 siswa kelas 8 MTsN 2 Kota Payakumbuh mengikuti kegiatan manasik haji di Pusat Latihan Manasik H 20/02/2025 17:14 - Oleh Administrator - Dilihat 82 kali

MTSN 2 PAYAKUMBUH SIAP MENUJU KSM 2025
Jumat, 7 Februari 2025, MTsN 2 Payakumbuh melaksanakan pembinaan dan penyampaian harapan serta target Kompetisi Sains Madrasah (KSM) 2025 kepada para guru pembina. Kegiatan ini dipimp 07/02/2025 21:25 - Oleh Administrator - Dilihat 363 kali

Siswa MTsN 2 Payakumbuh Wakili Sumatera Barat di Liga Sentra Indonesia Seri Nasional 2025
Payakumbuh.MTsN2KotaPayakumbuh.com - Prestasi gemilang kembali ditorehkan oleh siswa MTsN 2 Payakumbuh dalam dunia olahraga. Zidni Ilman, siswa kelas 8.3 yang akrab disapa Zidni, 06/02/2025 19:47 - Oleh Administrator - Dilihat 167 kali