• MTSN 2 KOTA PAYAKUMBUH
  • " Zona Integritas, Dukung kami Mewujudkannya Dengan Tanpa Memberi Gratifikasi "
Data Post

Penilaian Kinerja Kepala Madrasah (PKKM) Asafil Kudri di MTsN 2 Payakumbuh

Payakumbuh.MTsN2KotaPayakumbuh.com - Penilaian Kinerja Kepala Madrasah (PKKM) untuk Kepala MTsN 2 Payakumbuh, Asafil Kudri, berlangsung dengan sukses pada Selasa, 26 November 2024. Acara ini dihadiri oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Payakumbuh, Hendri Yazid, bersama Kasi Pendidikan Madrasah (Penmad), H. Jufrimal. Turut hadir tim asesor yang terdiri atas Ketua POKJAWAS Joni Indra, serta Pengawas Madrasah Yossy Amelia dan Novdya Dwi Luhuria.

Dalam sambutannya, Kakankemenag Kota Payakumbuh, Hendri Yazid, menjelaskan bahwa penilaian PKKM dilakukan berdasarkan empat komponen utama yang telah diatur dalam petunjuk teknis (juknis). Empat komponen tersebut adalah:

1. Usaha Pengembangan Madrasah

2. Pelaksanaan Tugas Manajerial

3. Pengembangan Kewirausahaan

4. Supervisi kepada Guru dan Tenaga Kependidikan

Hendri menegaskan pentingnya pencapaian optimal pada keempat komponen tersebut setiap tahunnya untuk memastikan kualitas kepemimpinan kepala madrasah.

Ketua POKJAWAS, Joni Indra, turut menyampaikan bahwa masa jabatan kepala madrasah adalah empat tahun dalam satu periode. "Apabila kinerja kepala madrasah dinilai sangat baik, maka jabatan dapat diperpanjang atau dipromosikan ke madrasah dengan tingkat yang lebih tinggi. Sebaliknya, jika kinerjanya kurang baik, bisa diturunkan ke madrasah tingkat lebih rendah, atau bahkan kembali menjadi guru," jelas Joni.

Pada sesi presentasi, Kepala MTsN 2 Payakumbuh, Asafil Kudri, menyampaikan laporan kinerjanya dengan jelas dan penuh semangat. Paparan yang disampaikan mendapat perhatian khusus, terutama pada komponen keempat, yakni Supervisi kepada Guru dan Tenaga 

Kasi Penmad, H. Jufrimal, mengajukan pertanyaan terkait strategi dan implementasi supervisi kepada guru dan tenaga kependidikan. Pertanyaan tersebut dijawab dengan lugas oleh Asafil Kudri, yang menjelaskan langkah-langkah strategis yang telah diambil untuk meningkatkan profesionalisme guru dan tenaga kependidikan di madrasahnya.

Menutup sesi tersebut, H. Jufrimal memberikan apresiasi tinggi atas presentasi yang disampaikan. "Kalau seperti ini kualitas presentasi dan kinerja yang ditampilkan oleh Bapak Asafil, maka tidak diragukan lagi beliau akan menjadi kandidat kuat untuk dinilai terbaik di tingkat provinsi," ujar H. Jufrimal.

Penilaian ini mencerminkan semangat MTsN 2 Payakumbuh untuk terus berkembang di bawah kepemimpinan Asafil Kudri, yang tidak hanya memenuhi target kinerja, tetapi juga menginspirasi seluruh elemen madrasah untuk bergerak bersama menuju pendidikan yang lebih baik. (Rd-Hum)

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Ujian CBT Penerimaan Siswa Baru Jalur Reguler MTsN 2 Kota Payakumbuh Resmi Dimulai
Ujian CBT Penerimaan Siswa Baru Jalur Reguler MTsN 2 Kota Payakumbuh Resmi Dimulai

Payakumbuh.MTsN2KotaPayakumbuh.com - Payakumbuh, 10 April 2025 — MTsN 2 Kota Payakumbuh kembali menunjukkan komitmennya dalam menghadirkan proses seleksi siswa baru yang mo 10/04/2025 14:02 - Oleh Administrator - Dilihat 96 kali

Kegiatan Pesantren Ramadhan di MTsN 2 Kota Payakumbuh: Ustadz Irsyadul Halim, M.Pd. Jelaskan Pentingnya Thaharah
Kegiatan Pesantren Ramadhan di MTsN 2 Kota Payakumbuh: Ustadz Irsyadul Halim, M.Pd. Jelaskan Pentingnya Thaharah

Payakumbuh.MTsN2KotaPayakumbub.com - Payakumbuh, 11 Maret 2025 – Dalam rangkaian kegiatan Pesantren Ramadhan 1446 H, MTsN 2 Kota Payakumbuh mengadakan kajian keislaman yang 11/03/2025 09:48 - Oleh Administrator - Dilihat 125 kali

Kajian Ahlussunnah wal Jamaah Bersama Ustadz H. Kanapi di MTsN 2 Kota Payakumbuh
Kajian Ahlussunnah wal Jamaah Bersama Ustadz H. Kanapi di MTsN 2 Kota Payakumbuh

Payakumbuh.MTsN2KotaPayakumbuh.com - Payakumbuh, 07 Maret 2025 - Dalam rangka meningkatkan pemahaman keislaman, MTsN 2 Kota Payakumbuh menggelar kajian bertema Ahlussunnah wal Jamaah 07/03/2025 10:40 - Oleh Administrator - Dilihat 103 kali

Tarhib Ramadhan 1446 H di MTsN 2 Kota Payakumbuh: Momen Bermaafan dan Persiapan Spiritual
Tarhib Ramadhan 1446 H di MTsN 2 Kota Payakumbuh: Momen Bermaafan dan Persiapan Spiritual

Payakumbuh.MTsN2KotaPayakumbuh.com - Menyambut bulan suci Ramadhan 1446 Hijriah, MTsN 2 Kota Payakumbuh menggelar acara Tarhib Ramadhan yang berlangsung di Ruangan Majelis Guru p 26/02/2025 19:31 - Oleh Administrator - Dilihat 97 kali

311 Siswa MTsN 2 Kota Payakumbuh Ikuti Manasik Haji di Padang
311 Siswa MTsN 2 Kota Payakumbuh Ikuti Manasik Haji di Padang

Payakumbuh.MTsN2KotaPayakumbuh.com - Padang, 20 Februari 2025 – Sebanyak 311 siswa kelas 8 MTsN 2 Kota Payakumbuh mengikuti kegiatan manasik haji di Pusat Latihan Manasik H 20/02/2025 17:14 - Oleh Administrator - Dilihat 82 kali

Pengawas Kemenag Kota Payakumbuh Lakukan Monitoring di MTsN 2 Payakumbuh
Pengawas Kemenag Kota Payakumbuh Lakukan Monitoring di MTsN 2 Payakumbuh

Payakumbuh.MTsN2KotaPayakumbuh.com - Payakumbuh, 18 Februari 2025 – MTsN 2 Kota Payakumbuh menerima kunjungan pengawas dari Kementerian Agama (Kemenag) Kota Payakumbuh dala 18/02/2025 21:10 - Oleh Administrator - Dilihat 74 kali

MTSN 2 PAYAKUMBUH SIAP MENUJU KSM 2025
MTSN 2 PAYAKUMBUH SIAP MENUJU KSM 2025

Jumat, 7 Februari 2025, MTsN 2 Payakumbuh melaksanakan pembinaan dan penyampaian harapan serta target Kompetisi Sains Madrasah (KSM) 2025 kepada para guru pembina. Kegiatan ini dipimp 07/02/2025 21:25 - Oleh Administrator - Dilihat 364 kali

Siswa MTsN 2 Payakumbuh Wakili Sumatera Barat di Liga Sentra Indonesia Seri Nasional 2025
Siswa MTsN 2 Payakumbuh Wakili Sumatera Barat di Liga Sentra Indonesia Seri Nasional 2025

Payakumbuh.MTsN2KotaPayakumbuh.com - Prestasi gemilang kembali ditorehkan oleh siswa MTsN 2 Payakumbuh dalam dunia olahraga. Zidni Ilman, siswa kelas 8.3 yang akrab disapa Zidni, 06/02/2025 19:47 - Oleh Administrator - Dilihat 167 kali

MTsN 2 Payakumbuh Perkuat Integritas: Pendampingan Penilaian ZI dan Wakaf oleh Kemenag
MTsN 2 Payakumbuh Perkuat Integritas: Pendampingan Penilaian ZI dan Wakaf oleh Kemenag

Payakumbuh.MTsN2KotaPayakumbuh.com - MTsN 2 Payakumbuh menggelar pembinaan dari Kementerian Agama (Kemenag) Kota Payakumbuh terkait pendampingan penilaian Zona Integritas (ZI). A 05/02/2025 17:17 - Oleh Administrator - Dilihat 889 kali

Peringatan Isra Mikraj di MTsN 2 Payakumbuh
Peringatan Isra Mikraj di MTsN 2 Payakumbuh

Payakumbuh.MTsN2KotaPayakumbuh.com - MTsN 2 Payakumbuh mengadakan peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW dengan tema “Perjalanan Isra Mikraj: Hikmah untuk Generasi Mileni 23/01/2025 17:07 - Oleh Administrator - Dilihat 428 kali